Selasa, 10 Juli 2012

PASAR MODAL



Pengertian Pasar Modal

Suatu system keuangan yang terorganisasi termasuk didalamnya adalah bank-bank komersial dan semua lembaga perantara dibidang keuangan serta keseluruhan surat-surat berharga yang beredar.
Suatu pasar (tempat) yang disiapkan guna memperdagangkan saham-saham, obligasi dan jenis surat berharga lainnya dan memakai jasa para perantara pedagang efek.

Umumnya surat-surat berharga yang diperdagangkan dipasar modal dapat dibedakan menjadi surat berharga bersifat hutang umumnya dikenal nama obligasi dan surat berharga yang bersifat pemilihan dikenal dengan nama saham.
Para pemain utama yang terlibat dipasar modal dan lembaga penunjang yang terlihat langsung dalam proses transaksi :
1.      Emiten
Perusahaan yang akan melakukan penjualan surat-surat berharga atau melakukan emisi dibursa.
a.       Pelunasan usaha
b.      Memperbaiki struktur modal
c.       Mengadakan pengalihan pemegang saham

2.      Investor
Pemodal yang akan membeli / menanamkan modalnya diperusahaan yang melakukan emisi.
Tujuan utama para investor dalam pasar modal :
a.       Memperoleh deviden
b.      Kepemilikan perusahaan
c.       Berdagang

3.      Lembaga penunjang berfungsi turut serta mendukung beroperasinya pasar modal. Lembaga penunjang yang memegang peran penting pasar modal                 adalah :
a.       Penjamin emisi (underwriter)
b.      Perantara pedagang efek (broker / pialang)
Kegiatan-kegiatan yang dilakukan (broker / pialang) :
1.      Meberikan informasi tentang emiten
2.      Melakukan penjualan efek kepada investor
c.       Pedagang efek (dealer), berfungsi ;
1.      Pedangan dalam jual beli efek
2.      Sebagai perantara dalam jual beli efek 
d.      Penanggung jawab (guarantor)
e.       Wali amanat (trustee)
f.        Perusahaan surat berharga (securities company)
g.       Perusahaan pengelola dana
h.      Kantor administrasi efek

Jenis – Jenis Fungsi Pasar Modal
Pasar modal dibedakan menjadi 2 yaitu pasar perdana dan pasar sekunder :
1.      Pasar perdana (primary market)
Pihak penerbit sebelum saham tersebut belum diperdagangkan dipasar sekunder.
2.      Pasar sekunder (secondary market)
Tempat terjadinya transaksi jual beli saham diantara investor
Tempat terjadinya pasar sekunder di dua tempat :
a.       Bursa regular
b.      Bursa pararel

Fungsi Pasar Modal
Tempat bertemunya pihak yang memiliki dana lebih (leader) dengan pihak yang memerlukan dana jangka panjang tersebut (borrower).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar